Panduan Trip ke Tamiang Layang – Barito Timur

Gambar 1 Google Map Kantor Bupati Barito Timur di Tamiang Layang

Trip menuju Kabupaten Barito Timur yang beribukota Tamiang Layang memang lumayan panjang dan jauh. Jika dihitung berdasarkan waktu tempuh akan memakan waktu ± 7 Jam dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, sedangkan ± 6 Jam dari Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Kabupaten Barito Timur merupakan salah satu kabupaten pemekaran di Provinsi Kalimatan Tengah. Jika diamati melalui Google Map masih belum menyeluruh terlihat.

Anda dapat melakukan pencarian melalui melalui Google Map dengan keyword “Barito Timur” atau “Tamiang Layang”, mode view satelite. Maka akan muncul tampilan gambar peta seperti Gambar 1.

Kembali ke masalah Trip. Berdasarkan sumber asal kedatangan sarana transportasi yang Anda digunakan. Jika Anda berangkat dari luar pulau Kalimantan maka ada 2 rute umum  yang bisa ditempuh untuk menuju ke Tamiang Layang, Kabupaten Barito Timur sebagaimana ditunjukan Tabel 1 berikut ini:

RuteAsal KedatanganJalur kota yang dilewati
1.Banjarmasin,Kalimantan SelatanBanjarmasin – Banjarbaru – Martapura – Rantau – Kandangan – Pantai Hambawang (Barabai) – Amuntai – Tamiang Layang
2.Palangkaraya,Kalimantan TengahPalangka Raya – Bukit Rawi (Pulang Pisau) – Timpah (Kapuas) – Buntok – Ampah (Barito Timur) – Tamiang Layang

Tabel 1 Rute Trip Berdasarkan Sumber Asal Kedatangan

Rute terjauh adalah Rute No. 1 karena wilayah Kabupaten Barito Timur yang beribukota Tamiang Layang merupakan wilayah Kalimantan Tengah meskipun jika dilihat dari infrastruktur jalan trip Anda akan lebih mudah melalui wilayah Kalimantan Selatan, kendati demikian jalan akan semakin menyempit dan padat arus lalu lintas. Sedangkan jika Anda melalui Rute No. 2 wilayah Kalimatan Tengah arus lalu lintas tidak terlalu padat dan jalan cukup lebar untuk dilewati meskipun ada beberapa titik penyempitan di beberapa daerah.

Rute No. 1 dengan jarak tempuh dari Banjarmasin (Banjarbaru) ke Tamiang Layang ± 211 Km atau memakan waktu perjalanan ± 5 jam. sedangkan Rute No. 2 dengan jarak tempuh ± 282 Km memakan waktu perjalanan ± 6 jam. Kami merekomendasikan jika anda dari luar pulau Kalimantan yang ingin sekalian melihat kota cantik palangkaraya, hendaknya memilh Rute No. 2 meskipun harus mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk penerbangan ke Palangkaraya. Setidaknya anda mendarat langsung di jantung pulau Kalimantan. Anda juga dapat menggunakan jalur laut dengan masih malalui wilayah Kalimantah Tengah, namun akan menambah lagi waktu tempuh. Anda nanti akan berlabuh di Pelabuhan Sampit maupun Pelabuhan Kumai, Pangkalan Bun.

Anda dapat memilih moda transportasi sesuai Rute yang ditunjukan Tabel 1 dengan opsi-opsi pada Tabel 2 berikut:

1)    Jakarta/Yogyakarta/ Surabaya – Banjarmasin (Bandara Syamsudin Noor)2)    Jakarta/Surabaya – Banjarmasin (Bandara Tjilik Riwut)1)  400.000 – 800.000  2)  500.000 – 1.000.000
1)    Jakarta/Yogyakarta/ Surabaya – Banjarmasin (Bandara Syamsudin Noor)2)    Jakarta/Surabaya – Banjarmasin (Bandara Tjilik Riwut)1)  600.000 – 1.000.000  2)  700.000 – 1.000.000
Surabaya – Banjarmasin250.000 – 350.000
Surabaya – Banjarmasin250.000 – 350.000
Semarang – Banjarmasin250.000 – 350.000
Surabaya – Banjarmasin250.000 – 350.000
Surabaya – Banjarmasin250.000 – 350.000
Banjarmasin – Tamiang Layang – Muara Teweh75.000
Banjarmasin – Tamiang Layang – Buntok75.000
Banjarmasin – Tamiang Layang  dan Palangkaraya -Tamiang Layang160.000
1)     Palangka Raya – Buntok -Tamiang Layang 2)     Banjarmasin – Tamiang Layang 160.000
1)     Palangka Raya – Buntok -Tamiang Layang 2)     Banjarmasin – Tamiang Layang 160.000
1)     Palangka Raya – Buntok -Tamiang Layang 2)     Banjarmasin – Tamiang Layang 160.000
Menuju Kota50.000 – 75.000
Menuju Kota10.000 – 25.000
Menuju Kota5.000 – 10.000

Tabel 2 Moda Transportasi Menuju Tamiang Layang, Kabupaten Barito Timur

Dari petunjuk yang sudah dipaparkan, anda dapat memilih alur perjalanan berdasarkan asal kedatangan, sebegai berikut:

A.     Kedatangan Dari Banjarmasin

1)   Melalui jalur udara anda dapat membeli tiket maskapai Lion Air/Garuda Airlines dari Jakarta, Yogyakarta atau Surabaya. Perjalanan udara biasanya memakan waktu 45 – 60 menit.

2)   Setelah mendarat di Bandara Samsuddin Noor Banjarbaru lalu anda dapat memesan Taxi untuk menuju Terminal Km. 6 Banjarmasin dengan perjalanan memakan waktu sekitar 30 menit, atau langsung memesan Travel seperti tertera pada Tabel 2, anda mungkin menunggu jam di Bandara untuk menunggu jemputan. Biasanya dari Travel akan berangkat sekitar jam 14.00 WIB (15.00 WITA waktu setempat)

3)   Jika anda menggunakan Taxi bandara, Ojek Motor atau Angkot maka anda akan dintar sampai Terminal Km. 6. Kemudian anda dapat membeli tiket bus seperti tertera pada Tabel 2. Kota – kota yang akan anda lewati seperti ditunjukan Tabel 1. Jika anda berangkat pagi sekitar jam 08.00 WIB (09.00 WITA) dari Terminal Km. 6 Banjarmasin maka kira-kira anda sampai di kota Tamiang Layang pada jam 15.00 WIB. Berangkat pada jam 11.00 WIB (12.00 WITA) maka anda akan sampai Tamiang Layang sekitar jam 18.00 WIB. Sedangkan untuk bus terakhir pada jam 18.00 (17.00 WITA) maka anda akan sampai sekitar jam 01.00 WIB (dini hari)

B.     Kedatangan Dari Palangkaraya

1)   Melalui jalur udara anda dapat membeli tiket maskapai Lion Air/Garuda Airlines dari Jakarta, Yogyakarta atau Surabaya. Perjalanan udara biasanya memakan waktu 45 – 60 menit.

2)   Setelah mendarat di Bandara Tjilik Riwut Palangkaraya lalu anda dapat memesan Taxi menuju Travel yang anda bisa pilih pada Tabel 2 kira-kira memakan waktu 5 – 10 menit. Akan lebih hemat jika anda langsung saja menghubungi Travel untuk dijemput di Bandara. Kota – kota yang akan anda lewati seperti ditunjukan Tabel 1. Perjalanan menggunakan travel akan memakan waktu kira-kira 6 jam.

Sesampai di Tamiang Layang anda tidak perlu khawatir mengenai hotel maupun penginapan karena di Tamiang Layang sudah tersedia hotel dengan tarif yang tidak terlalu mahal. Hotel tersebut mudah dicari di jalan protokol kota Tamiang Layang. Klik Hotel dan Penginapan.

Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi para pendatang atau pengunjung yang ingin sekedar berkunjung atau melakukan perjalanan bisnis ke Kabupaten Barito Timur. (FA)

 Silahkan tonton video berikut :

Klik informasi lainnya